Judul Buku : Membuat Resensi
Penulis : Drs. Haryanto
Penerbit : Alprin
Edisi : Digital 2019
Tebal : 34 halaman
Harga : Rp46.750,00. (Google Books)
Meresensi sebuah buku menjadi suatu kegiatan yang perlu mencurahkan konsentrasi secara penuh serta waktu dalam proses pembuatannya. Harus mampu mengemukakan isi buku dengan ringkas tapi tetap memberikan pandangan yang jujur, objektif, dan jelas artinya peresensi harus membaca buku secara keseluruhan.
Secara ringkas buku "Membuat Resensi" ini menjelaskan tujuan, langkah-langkah, manfaat, serta tak lupa melampirkan contoh resensi dari suatu buku. Pembaca akan diajak untuk memahami secara rinci setiap tahapan dari pembuatan resensi ini.
Penulis (Drs. Haryanto) juga tidak jarang pula mewanti-wanti para peresensi buku tentang dua faktor penting.
Pertama, memahami tujuan pengarang menulis buku tersebut. Bisa lewat kata pengantar ataupun bagian pendahuluan. Apakah tujuan tersebut terealisasi dengan baik sepanjang alurnya?
Kedua, mengetahui maksud dari resensi yang ingin kita buat. Apa saja aspek yang ingin kita angkat dalam resensi tersebut.
Penjelasan mengenai tahapan meresensi buku dituliskan secara detail. Ditambahi dengan beberapa contoh konkret sehingga senantiasa mengajak pembaca untuk bisa memahami betul apa yang seharusnya dilakukan atau tidak dilakukan. Hal inilah yang menjadi nilai plus dari buku ini.
Dari segi penyampaiannya pun terkesan lugas. Hal-hal teknis yang dirasa rumit pun dapat terjelaskan dengan baik dan terstruktur. Setiap tahapan dijelaskan dengan baik tanpa harus membutuhkan kalimat yang terlalu bertele-tele.
Struktur tulisan buku "Membuat Resensi" ini dimulai dengan hal yang umum. Diawal dengan Bab 1 Pendahuluan yang menjelaskan apa itu resensi, tujuan, tahapan-tahapan dalam pembuatan, serta manfaat dari membuat resensi. Lalu dilanjutkan ke pembahasan yang lebih spesifik yaitu pada Bab 2 Mengenai Hal-hal yang Perlu Diperhatikan dalam Membuat Sebuah Resensi. Disini penulis menjabarkan aspek-aspek apa saja yang menjadi sasaran dari penulisan suatu resensi. Dan terakhir diakhiri dengan Bab 3 berisi Kesimpulan. Merangkum isi buku secara keseluruhan serta memberikan rekomendasi bagi para penulis resensi.
Di lain sisi, terdapat beberapa teknis kepenulisan yang menjadi kekurangan dari buku ini. Salah satunya adalah kurangnya ilustrasi dalam bentuk gambar, diagram atau objek tertentu yang bisa membuat penjelasan tidak monoton (tulisan saja). Walaupun tampaknya materi yang coba diberikan oleh penulis dalam buku ini memang harus dijelaskan dalam bentuk deskriptif secara rinci, namun akan sangat membantu bagi pembaca bila terdapat beberapa contoh ilustrasi atau diagram agar bisa sedikit terbayang bagaimana garis besar serta langkah-langkah pembuatannya.
Namun kembali lagi, secara keseluruhan buku ini membawakan pesan penting mengenai bagaimana langkah-langkah yang harus dilakukan untuk membuat resensi. Serta tidak lupa dengan memberikan wejangan bagi pembaca yang ingin membuat suatu resensi. Salah satunya yang bisa membuat pikiran tergugah adalah kalimat pada bagian Kesimpulan, "Mulailah menulis dan menulis". Artinya tahapan selanjutnya setelah menyelesaikan buku ini adalah mulai mencoba membuat resensi.
Kisah pengalaman penulis yang tersemat di penghujung buku pun cukup menggugah hati untuk terus senantiasa memanfaatkan kesempatan untuk menikmati buku. Selagi bisa dan mampu membaca buku maka sudah sepatutnya hal itu terus dibiasakan. Karena dapat membawa kebahagiaan dan bahkan menjadi pundi-pundi penghasilan melalui kegiatan meresensi buku.
Buku "Membuat Resensi" ini cocok untuk pemula yang ingin belajar tata cara menulis resensi. Karena penjelasannya ringkas tetapi tetap mudah dimengerti sehingga buku ini dapat menjadi salah satu referensi bagi Anda yang ingin belajar dasar-dasar penyusunan resensi dari nol.
Posting Komentar